...

Ternyata, banyak banget ide bisnis yang belum ada di Indonesia. Oleh karena itu, kami akan membuat daftar beberapa bisnis dengan ide kreatif yang belum pernah kamu lihat sebelumnya!

 

1. Bisnis Teman Curhat

Di negara Jepang, seorang pria memulai bisnisnya dengan menyewakan diri untuk menemani siapa saja yang bersedia membayar tarif serta keperluan akomodasinya.

Mirip escort, ia menawarkan dirinya untuk menemani pengguna yang ingin berjalan-jalan, nonton film, maupun sekadar curhat.

Kamu mungkin terkejut jika mendengar berapa tarif yang ia terapkan. Shojo Moromoto mematok harga sewa sebesar Rp1.300.000 untuk pengguna yang ingin menghabiskan satu sesi bersamanya.

Apakah kamu ingin mencoba bisnis yang sama?

 

2. Layanan Meminta Maaf

Ide kreatif memang selalu bersumber dari negeri Sakura. Layanan Meminta maaf menjadi salah satu ide bisnis milenial paling populer di negara dingin tersebut.

Bisnis ini pertama-tama bermula dari sebuah agensi bernama Shazai. Agensi ini menyediakan solusi untuk mereka yang tak bisa meminta maaf.

Klien mereka kebanyakan adalah perusahaan yang sedang bermasalah dengan pelanggan atau pasangan yang baru saja berselingkuh.

Kamu bisa saja mencoba membangun bisnis ini di Indonesia. Namun, pastikan kamu betah menerima amarah, ya!

Terlebih lagi, bisnis ini memang menuntut kamu untuk menjadi penghantar pesan yang terkadang tidak ideal untuk didengar. 

 

3. Bisnis Sewa Pacar

Pernahkah kamu risih datang ke acara keluarga karena tidak punya pasangan? Kamu pasti setidaknya pernah sekali saja resah mendengar pertanyaan, “Kapan nikah?”

Bisnis sewa pacar menawarkan solusi alternatif bagi permasalahan jodoh yang tak kunjung datang. Dengan membawa pacar ke acara-acara penting, kamu pun terhindar dari pertanyaan-pertanyaan yang jawabannya sendiri belum kamu ketahui.

Jadi, bagaimana pendapatmu? Bisnis yang satu ini tentu saja akan laris di Indonesia, bukan?

 

3 ide unik dan kreatif di atas termasuk ide bisnis yang belum ada di Indonesia. Ingin mencoba mengaplikasikannya? Temukan ide bisnis menarik lainnya dan dapatkan potensi income tambahan dengan bergabung bersama Ciputra Entrepreneurs Club. Hubungi member Ciputra Entrepreneurs Club atau chat Business Support kami sekarang juga!

Powered By :
PT. Asuransi Ciputra Indonesia

DBS Bank Tower Lt. 14, Ciputra World I
Jl. Prof. Dr. Satrio kav 3-5, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940


PT. Asuransi Ciputra Indonesia terdaftar dan diawasi oleh

Business Support : 081911500234

Kontak Ciputra Life 1500239, WA 0817 0239 990 atau Email ke [email protected]

Copyright © 2020 Ciputra Life. All Rights Reserved